Saturday, June 20, 2015

RUMUS menghitung real speed motor berdasarkan RPM

Seperti kita ketahui bersama bahwa speedometer bawaan motor produksi masal biasanya nilai speed yang ditunjukkan tidak sesuai dengan real speed yang ada tetapi nilainya sedikit dinaikkan dengan alasan keamanan, misal di speedo kita menunjukkan angka 100kpj biasanya setahu saya kecepatan asli saat itu adalah angka speedo di kurangi 10-20kpj yaitu antara 80-90kpj dengan asumsi agar pengendara sudah merasa kencang tanpa benar benar melaju sangat kencang karena notabene tidak semua pengendara motor itu memiliki skill pembalap hehehe yang mana semakin kencang maka dibutuhkan ketangkasan atau skill yang makin tinggi pula, di sisi lain juga bisa meningkatkan durabiliti kendaraan alias motor lebih awet dan banyak lagi alasan lain yang mendasarinya.


Dari kenyataan di atas tentu membuat penasaran banyak brader sekalian bagaimana kita mengetahui real speed tunggangan kita, apalagi kebanyakan penggila kecepatan selalu mengaplikasi ban ukuran mini yang sudah barang tentu membuat angka di speedo motor semakin bohong hehehe di sini kita mencoba berbagi cara menghitung menggunakan rumus dengan berpatokan pada rpm mesin jadi perhitungan ini hanya bisa dilakukan pada motor yang memiliki tachometer, btw tacho bawaan motor biasanya lebih akurat dengan toleransi kesalahan antara 100-200rpm.

Oke ini dia persamaan yang dibutuhkan :

V = (60 x 3,14 x D x N) : (1000 x I)
Ket :  V = Kecepatan (kpj)
         D = Diameter efektif ban (meter)
         N = putaran mesin (rpm)
          I = Total reduksi gear

Untuk mencari "I" bisa menggunakan persamaan sbb:

I = gear primer skunder x top gear x final gear

Untuk memperjelas kita coba mencari real speed motor pacuan satria fu pada rpm tertentu
jika diketahui ukuran ban motor drag 60/80 berdiameter 0,5278m (untuk mencari diameter ban ukuran lainya bisa tanya mbah gugel), gigi primer 20 mata gigiskunder 70 mata, top gear 25/20, dan final gear 12/43, maka berapa real speed motor pada 10'000rpm dan 11'000rpm

Pertama kita hitung dulu total reduksi gearnya :
I = (70:20) x (20:25) x (43:12)
  = 3,5 x 0,8 x 3,583
  = 10,03

Kemudian hitung kecepatannya menggunakan persamaan diatas:
 V = (60 x 3,14 x 0,5278 x 10'000) : (1000 x 10,03)
    = 994'375,2 : 10'030
    = 99,14kpj

Jadi real speed motor satria diatas pada 10'000rpm adalah 99,14kpj. Sedangkan berapa real speed pada 11'000rpm, ya tinggal diganti saja variable "N(rpm)" pada persamaan di atas. 
Jika perhitungan anda benar maka real speed pada 11'000rpm adalah 109,05kpj.

Well brader segini dulu untuk saat ini kalau ada master yang mau mengoreksi monggo di share di komentar.

1 comment: